Informasi mengenai semua hal teknologi terbaru, tutorial, berita, edukasi, pembelajarn.

Rabu, 10 Januari 2018

Apa Arti Kids Jaman Now

Apa Arti Kids Jaman Now - Akhir akhir ini kita seringkali mendengar orang mengucapkan kalimat �Kids jaman now� ketika melihat kelakukan atau perbuatan anak-anak generasi milenial. Lalu apakah sebeneranya arti dari kalimat tersebut? Nah kali ini kami akan memberikan informasinya kepada anda tentang pengertian �Kids jaman now�.

Apa Arti Kids Jaman Now

Pengertian Kids Jaman Now

Jika dilihat dari kalimatnya, maka kita akan tahu bahwa �Kids jaman now� terdiri dari dua bahasa yakni Inggris dan Indonesia. Yang mana �Kids� dan �Now� merupakan kosa kata dalam bahasa Inggris, sedangkan �jaman� merupakan bahasa Indonesia. Kata �Kids� dalam bahasa Inggris memiliki arti �anak-anak� dan kata �now� memiliki arti �Sekarang�. Jadi jika diartikan ke dalam bahasa Indonesia, kalimat �Kids Jaman Now� memiliki definisi �Anak jaman sekarang�. 

Meskipun sebenarnya kata �jaman� tidaklah tepat dalam KBBI, karena yang benar adalah �Zaman�. Namun, mengingat ini merupakan bahasa gaul atau slang yang digunakan oleh netizen di dunia maya, semuanya menjadi tidak masalah. Karena bukan merupakan bahasa Indonesia dan Inggris yang baik dan benar.

Asal Mula Kalimat Kids Jaman Now

Selain perlu mengetahui artinya, anda juga tentunya perlu mengetahui sejarah dari kalimat tersebut. Jika dilihat dari sejarah kemuculannya, sebenarnya tidak begitu jelas asal-usul kalimat �Kids Jaman now�. Akan tetapi, awal mulai boomingnya kata ini adalah ketika banyak akun Kak Seto palsu di berbagai sosial media, khususnya Facebook yang ikut komen di berbagai grup dan fanspage meme Indonesia. Dalam berkomentar, mereka seringkali menggabungkan kata-kata bahasa Inggris dan Indonesia menjadi satu kalimat.

Asal mulanya, kalimat �Kids Jaman Now� digunakan oleh akun kak Seto palsu tersebut untuk mengkritik anak-anak jaman sekarang yang terlalu alay dan seringkali berbuat di batas segala norma yang ada. Namun kebanyakan kritiknya hanya dilontarkan untuk sekedar lucu-lucuan. Contohnya, �Selamat pagi kids, sudahkah anda menyeduh micin pagi ini ?�, �Available available saja Kids jaman now�, �Saya lihatin dulu, nanti juga saya sleding satu-satu�.

Video Kids Jaman Now



Kepopuleran kalimat tersebut di dunia maya pun berlanjut di dunia nyata. Sehingga ketika seseorang melihat kelakukan seseorang yang menurutnya kurang baik, maka ia akan mengatakan �Dasar, kids zaman now�



Tidak ada komentar:

Posting Komentar